Kapolres lakukan kegiatan Tatap Muka di Sejumlah Polsek dan Kecamatan

    0
    Taken by Humas Polres Bogor
    Kapolres Bogor AKBP Roland Ronaldy, S.H.,S.I.K., M.Pict.,M.ISS melaksanakan kegiatan tatap muka ke Polsek Gunung Putri dan Polsek Cileungsi pada hari Rabu (04/03).

    Gunung Putri, Bogor-Kapolres Bogor AKBP Roland Ronaldy, S.H., S.I.K., M.Pict., M.ISS bersama sejumlah pejabat utama Polres Bogor laksanakan silaturahmi dan tatap muka dengan para Muspika dan Kapolsek di wilayah Gunung Putri dan Cileungsi Rabu (04/02).

    Kegiatan tatap muka yang dilakukan oleh Kapolres AKBP Roland dan sejumlah pejabat utama Polres Bogor ke Polsek-Polsek dan ke pihak Muspika ini bertujuan untuk meningkatakan sinergitas antara pihak pemerintahan Kecamatan dengan Polres Bogor melalui Polsek-Polsek yang sudah tersebar di wilayah.

    Taken by Humas Polres Bogor
    Kapolres Bogor AKBP Roland turut bersilaturahim kepada para Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat di Gunung Putri dan Cileungsi (04/03/2020)

    Kapolres Bogor AKBP Roland Ronaldy SH., SIK., M.Pict., M.Iss, bersama dengan Wakapolres Kompol Dikdik Purwanto, S.H.,S.I.K dan Kabag Sumda Kompol Hida Tjahyono, S.H melakukan kegiatan tatap muka di Polsek Gunung Putri bersama para personil Polsek, lalu dilanjutkan dengan kegiatan tatap muka bersama para tokoh alim ulama, tokoh masyarakat dan ormas yang di wilayah Kecamatan Gunung Putri,dan di wilayah Kecamatan Cileungsi.

    Taken by Humas Polres Bogor
    Kapolres Bogor AKBP Roland Ronaldy, S.H.,M.Pict.,M.ISS memberikan sejumlah penekanan dan arahan kepada para personilnya di Polsek Gunung Putri dan Cileungsi (04/03/2020).

    Dalam kunjungan tatap mukanya yang dilakukan ke Polsek Gunung Putri dan Cileungsi Kapolres Bogor AKBP Roland Ronaldy memberi penekanan kepada para personil untuk selalu dapat melayani masyarakat dengan baik dan profesional serta dapat bekerja sama dengan seluruh lapisan elemen masyarakat hingga tingkat desa/kelurahan. (BAP).

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here